Pemkot Surabaya Antisipasi Urbanisasi Meningkat Usai Libur Lebaran

Surabaya, Siagakota.net- Guna mengantisipasi pendatang baru saat selesai libur lebaran, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memperketat pendataan pendatang untuk mencegah urbanisasi meningkat.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meminta camat hingga RT mengawaai pendatang baru di wilayah masing-masing Termasuk pendatang yang menghuni rumah kost, harus terdata. Semua pendatang harus punya tujuan jelas dan supaya tidak jadi beban pemerintah.

“Sudah saya sampaikan kepada teman-teman, camat, lurah harus menguatkan dalam RW-nya masing-masing. Pertama, ketika ada orang yang datang, harus melaporkan,” katanya, Kamis (3/4/2025).

“selanjutnya terkait keamanan, biasanya kos-kosan tambah banyak, berarti kos-kosan harus didata siapa yang ada di sana. RT/RW harus mendata agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” ucapnya.

Pendatang yang tidak punya tujuan jelas atau pekerjaan akan dipulangkan ke daerah asal.

“Saya pulangkan kalau tidak ada kejelasan, tidak bekerja. Saya koordinasikan dengan pemerintah daerah asal,” tegasnya.

Upaya itu dilakukan untuk mengantisipasi gangguan ketertiban, keamanan, dan kesejahteraan akibat dampak negatif urbanisasi yang tidak terkendali.

“Ketika datang, harus didata. Dia sudah bekerja atau tidak? Kalau tidak bekerja, apa alasan tinggal di sini? Ini dibutuhkan kerja sama dengan RT/RW, karena itu saya berharap kepada RT/RW kalau ada yang masuk ke dalam wilayahnya tolong dipantau dan dijaga,” imbuhnya.

Walikota Surabaya Eri Cahyadi juga mengingatkan warga luar kota yang mengurus pindah KTP Surabaya tidak bisa mendapat bantuan Pemkot selama 10 tahun.

“Kalau dia mengubah KTP, tetap 10 tahun tidak saya bantu,” tutupnya.(Klik3)

Related Posts

Menguatkan Kolaborasi untuk Kemajuan Bersama, Pemkab Sidoarjo Bersinergi Bersama TNI AL

Sidoarjo, Siagakota.net- Dalam rangka memperkuat silaturahmi serta kerja sama antar instansi, Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Danpuspenerbal), Laksda TNI Sisyani Jaffar, menerima kunjungan Courtesy Call Bupati Sidoarjo, H. Subandi,…

Pemkab Sidoarjo Kawal Pembentukan Kopdes Merah Putih

Sidoarjo, Siagakota.net-  Pemkab Sidoarjo berkomitmen mengawal dan mendampingi pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di desa-desa yang ada di Sidoarjo. Pemerintah desa pun didorong untuk segera membentuk koperasi Merah Putih. Desakan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Rujak Cingur Dapoer Mimi Rasanya Mantap Harga Bersahabat

Rujak Cingur Dapoer Mimi Rasanya Mantap Harga Bersahabat

Bakso dan Mie Ayam Seger Hadir di Perumahan GKR Kedamean

Bakso dan Mie Ayam  Seger Hadir di Perumahan GKR Kedamean

Sampaikan Pesan Kartini untuk Pelajar, Kapolsek Sukorejo Jadi Pembina Upacara di SMKN 1

Sampaikan Pesan Kartini untuk Pelajar, Kapolsek Sukorejo Jadi Pembina Upacara di SMKN 1

Menguatkan Kolaborasi untuk Kemajuan Bersama, Pemkab Sidoarjo Bersinergi Bersama TNI AL

Menguatkan Kolaborasi untuk Kemajuan Bersama, Pemkab Sidoarjo Bersinergi Bersama TNI AL

Polres Nganjuk Optimalkan Pelayanan dan Harkamtibmas Melalui Command Center

Polres Nganjuk Optimalkan Pelayanan dan Harkamtibmas Melalui Command Center

Pemkab Sidoarjo Kawal Pembentukan Kopdes Merah Putih

Pemkab Sidoarjo Kawal Pembentukan Kopdes Merah Putih