
Pasuruan, Siagakota.net — Suasana haru dan bahagia menyelimuti Madrasah Diniyah Al Furqon Segok Bangil yang sukses menggelar acara Haflah Ihtitam dan Wisuda Santri ke-IV, serta dirangkai dengan pembagian rapot akhir tahun, pada Minggu pagi (13/4/25).
Kegiatan ini menjadi puncak dari proses belajar santri kelas akhir dan bentuk apresiasi atas perjuangan dan pencapaian seluruh santri selama menempuh pendidikan di Madrasah Diniyah Al-Furqon.
Acara yang berlangsung khidmat dan meriah di gedung serbaguna madrasah ini dihadiri oleh wali santri dan santri, tokoh masyarakat, serta para undangan.
Kegiatan tersebut terselenggara berkat kerja sama yang solid antara para guru, pihak yayasan, dan wali santri. Dalam sambutannya, Aisyah selaku kepala madrasah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur sekaligus perayaan atas capaian para santri, terutama kelas 6 yang telah menyelesaikan masa belajar mereka di Madrasah Diniyah Al Furqon.
“Ini adalah bukti perjuangan para santri selama enam tahun. Kami sangat bangga, dan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu menyukseskan acara ini,” ujar Aisyah. Ia juga berpesan kepada para santri untuk terus melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya dan tidak berhenti belajar.
Sejalan dengan hal tersebut, Moh. Hidayat, selaku ketua yayasan dalam sambutannya juga menekankan pentingnya pendidikan.
“Kelulusan ini bukanlah akhir melainkan awal dari kelanjutan belajar ke jenjang berikutnya. Kalian harus memiliki cita-cita yang tinggi dan berusaha mencapainya,” ujarnya.
Dalam acara tersebut, sejumlah apresiasi diberikan kepada santri yang menunjukkan prestasi membanggakan. Di antaranya adalah penghargaan untuk santri berprestasi di tiap kelas, santri yang menuntaskan program tahfidz, serta santri yang aktif dalam kegiatan supercamp yang sebelumnya diselenggarakan oleh madrasah.
Tak kalah mengharukan, Nur Azizah, salah satu perwakilan wali santri, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh guru yang telah mendidik dan membimbing putra-putri mereka dengan penuh kesabaran dan dedikasi.
“Kami sebagai wali santri sangat bersyukur dan bangga atas terselenggaranya acara ini. Ini bukan hanya momen perpisahan, tapi juga bukti dari hasil kerja keras para santri, para ustadz dan ustadzah, serta seluruh pihak yang telah membimbing anak-anak kami dengan penuh kesabaran dan keikhlasan. Semoga ilmu yang telah diperoleh menjadi bekal hidup dunia dan akhirat, serta menjadikan mereka generasi yang shalih dan shalihah.” ungkapnya.
Tahun ini, Madrasah Diniyah Al Furqon meluluskan enam wisudawan. Momen wisuda berlangsung khidmat, dengan prosesi pemberian kalung, penyerahan ijazah, trophy penghargaan dan pigora foto kenangan kepada para lulusan.
Acara ini ditutup dengan pembagian rapot tiap kelas dan ramah tamah, dengan harapan besar bahwa para santri lulusan Madrasah Diniyah Al Furqon dapat terus melangkah maju, membawa nilai-nilai ilmu dan akhlak yang telah mereka pelajari selama ini.(Klik3/4)