OASA Sunan Ampel Pastikan Hilal Awal Syawal 1446 Hijriah Tidak Akan Terlihat Pada Sabtu 29 Maret 2025

Surabaya, Siagakota.net- Observatorium Astronomi Sunan Ampel (OASA) Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya memastikan hilal awal syawal 1446 Hijriah tak akan terlihat pada Sabtu (29/3/25).

Novi Sopwan Penanggung Jawab OASA FSH UINSA Surabaya menjelaskan, bahwa pada 29 Maret 2025 di Surabaya, bulan akan terbenam lebih dahulu dibandingkan dengan Matahari.

“Matahari terbenam pada jam 17.33 WIB, sedangkan Bulan terbenam lebih dulu pada jam 17.26 WIB,” katanya.

Pada saat matahari terbenam hari ini, ia mengatakan bahwa Kota Surabaya belum terjadi ijtimak. Sedangkan, hilal awal bulan diawali oleh peristiwa ijtimak.

“Sehingga belum ada hilal pada sore hari 29 Maret 2025 di Kota Surabaya,” ucapnya.

Novi melanjutkan, Tanggal 29 Maret 2025, hampir di seluruh wilayah Indonesia ijtimak terjadi setelah Matahari terbenam. Hanya ujung pulau Jawa bagian barat dan seluruh pulau Sumatera yang mengalami ijtimak beberapa saat setelah Matahari terbenam.

Dengan kondisi tersebut, pihaknya menyatakan bauwa Ramadan 1446 Hijriah otomatis akan digenapkan 30 hari dan awal Syawal akan jatuh pada 31 Maret 2025.

Pihaknya mengajak masyarakat, untuk menyaksikan hilal pada Minggu (30/3/25), setelah matahari terbenam atau waktu magrib dari rumah masing-masing.

“Hilal tanggal 30 Maret 2025 menarik untuk dilihat, karena ambang batas hilal dapat teramati dengan mata telanjang,” pungkasnya. (Klik3)

Related Posts

Menguatkan Kolaborasi untuk Kemajuan Bersama, Pemkab Sidoarjo Bersinergi Bersama TNI AL

Sidoarjo, Siagakota.net- Dalam rangka memperkuat silaturahmi serta kerja sama antar instansi, Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Danpuspenerbal), Laksda TNI Sisyani Jaffar, menerima kunjungan Courtesy Call Bupati Sidoarjo, H. Subandi,…

Pemkab Sidoarjo Kawal Pembentukan Kopdes Merah Putih

Sidoarjo, Siagakota.net-  Pemkab Sidoarjo berkomitmen mengawal dan mendampingi pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di desa-desa yang ada di Sidoarjo. Pemerintah desa pun didorong untuk segera membentuk koperasi Merah Putih. Desakan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Rujak Cingur Dapoer Mimi Rasanya Mantap Harga Bersahabat

Rujak Cingur Dapoer Mimi Rasanya Mantap Harga Bersahabat

Bakso dan Mie Ayam Seger Hadir di Perumahan GKR Kedamean

Bakso dan Mie Ayam  Seger Hadir di Perumahan GKR Kedamean

Sampaikan Pesan Kartini untuk Pelajar, Kapolsek Sukorejo Jadi Pembina Upacara di SMKN 1

Sampaikan Pesan Kartini untuk Pelajar, Kapolsek Sukorejo Jadi Pembina Upacara di SMKN 1

Menguatkan Kolaborasi untuk Kemajuan Bersama, Pemkab Sidoarjo Bersinergi Bersama TNI AL

Menguatkan Kolaborasi untuk Kemajuan Bersama, Pemkab Sidoarjo Bersinergi Bersama TNI AL

Polres Nganjuk Optimalkan Pelayanan dan Harkamtibmas Melalui Command Center

Polres Nganjuk Optimalkan Pelayanan dan Harkamtibmas Melalui Command Center

Pemkab Sidoarjo Kawal Pembentukan Kopdes Merah Putih

Pemkab Sidoarjo Kawal Pembentukan Kopdes Merah Putih