
SIDOARJO- Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Kedensari, Kecamatan Tanggulangin Kabupaten Sidoarjo menyelenggarakan CoE ( Center of Excellence).Selasa, (10/12/24).
posyandu CoE adalah posyandu percontohan.Pada posyandu CoE sendiri, telah dilakukan pembinaan khusus secara administrasi dan kegiatan pelayanan sesuai panduan dari Kementerian Kesehatan RI.
Jenis posyandu ini tidak hanya untuk anak balita, ibu hamil, dan lansia saja, melainkan untuk masyarakat Indonesia secara menyeluruh.
Kegiatan yang digelar di Balai Desa Setempat turut di hadiri Bidan desa dan kader Posyandu ibu hamil dan balita.
Yunis Rahardian Str.keb selaku team penggerak PKK Desa Kedensari mengatakan, Kegiatan ini di gelar dengan tujuan, Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Pemberdayaan Masyarakat, Monitoring dan Evaluasi Kesehata,Ungkapnya
Selain itu, Posyandu CoE memiliki beberapa fungsi pelayanan untuk menjamin kesehatan masyarakat tetap optimal diantaranya sebagai berikut:
1. Pelayanan Kesehatan Dasar
Posyandu CoE menyelenggarakan berbagai kegiatan kesehatan dasar. Mulai dari imunisasi, pemeriksaan kesehatan ibu dan anak, hingga penyuluhan kesehatan.
2. Pencegahan Penyakit Menular
Melalui kampanye imunisasi dan penyuluhan, Posyandu CoE berperan dalam pencegahan dan pengendalian penyakit menular.Misalnya seperti campak, polio, dan demam berdarah.
3. Pelayanan Kesehatan Reproduksi
Posyandu CoE memberikan pelayanan kesehatan reproduksi.Diantaranya pemeriksaan ibu hamil, persalinan, hingga pemantauan pertumbuhan anak.
4. Penyuluhan Kesehatan
Melalui sesi penyuluhan rutin, masyarakat diberikan informasi tentang pentingnya pola hidup sehat, nutrisi, dan tindakan pencegahan penyakit.
5. Pendataan dan Monitoring
Posyandu CoE juga bertanggung jawab untuk melakukan pendataan dan monitoring kesehatan masyarakat di wilayahnya, sehingga membantu dalam perencanaan juga pengambilan keputusan berbasis data,tutupnya.
Nenek Fuah (80) salah satu warga RT. 09 Desa Kedensari mengungkapkan, sangat terbantu adanya kegiatan ini bisa cek kesehatan gratis.
” Niki wau cek bliyur ( ini tadi cek sakit pusing) Alhamdulillah sampun di cek (Alhamdulillah sudah di cek)”,pungkasnya.(Bs)